Profil Umum

Alih fungsi lahan dan penurunan kualitas kesuburan tanah pertanian secara nyata menurunkan produktivitas sayuran nasional. Selain itu perubahan iklim global berdampak tidak hanya mengakibatkan perubahan cuaca yang menyebabkan perubahan curah hujan yang tidak normal yang menyebabkan banjir atau kekeringan, juga memicu munculnya hama dan penyakit yang sebelumnya tidak mengancam pertanian sayur nasional dan bahkan pada skala global. Pertanian sayur di dalam green house dipandang bisa menjadi upaya untuk menjaga produksi sayuran dan meningkatkan daya saing produk sayuran. Oleh karna itu kami sangat terdorong menggunakan green house untuk ketahanan pangan berkelanjutan.

Adapun tujuan pengembangan green house yakni untuk memanfaatkan potensi varietas unggul yang ada di Kota Batam dengan pembenihan mandiri. Melalui pembangunan green house diharapkan dapat mengedukasi masyarakat serta memaksimalkan potensi lahan Pondok Pesantren Hidayatullah Batam agar dapat menghasilkan, baik dari segi estetika maupun bisnis. Tentunya kami juga berharap bisa mendapat referensi terkait varietas unggul yang dapat dibudidayakan serta referensi konten dan perawatan greenhouse dari BI Kepri. Adapun masterplan terkait pembangunan greenhouse direncakan tiga bangunan green house dengan tipe multispan dan satu ruang diorama sebagai tindak lanjut pembelajaran pertanian, yang mempresentasikan proses pembenihan dan penanaman hortikultura dengan total luas 1,328.43 m2.

Buka File Proposal
×

Galeri Foto
Profil Proyek Wakaf

Greenhouse

Jenis: Green House Besi

Tipe: Span

Alamat:
Jl. Raya Marina City, Tj. Uncang, Kec. Batu Aji, Kota Batam, Kepulauan Riau 29425


Profil Lembaga Pengelola

Yayasan Pondok Pesantren Hidayatullah Batam Kepulauan Riau

ID (IZIN NAZHIR)/STRBPN:
3.3.00175

Lama Berdiri:
26 Tahun

PIC:
Sutarman

No Telefon:
0813 7297 6983

Email:
wakaf.hidayatullah.batam@yopmail.com

Berpartisipasi

Mengikuti Lelang Wakaf

Anda akan diarahkan ke halaman Satu Wakaf Indonesia dengan menekan tombol berikut


satuwakaf.id